Vaksinasi Hepatitis A


Penyakit Hepatitis A disebabkan oleh virus yang disebarkan oleh kotoran atau tinja penderita biasanya melalui makanan ( fecal-oral), bukan melalui aktivitas seksual atau melalui darah. Hepatitis A paling ringan dibanding Hepatitis jenis lain yaitu hepatitis B dan C karena paparan dari infeksi ini bisa hilang sama sekali seperti sebelum terinfeksi. Sementara Hepatitis B dan C disebarkan melalui media cairan darah dan aktivitas seksual serta lebih berbahaya dibanding  Hepatitis A.

Menurut Dr.Aru.S SpPD,KHOM,FACP,’Pencegahan dapat dilakukan dengan menjaga kebersihan perorangan seperti mencuci tangan dengan teliti, utamanya bagi orang yang dekat dengan penderita. Imunisasi hepatitis A bisa dilakukan dalam bentuk sendiri (Havrix) atau dalam bentuk Kombinasi dengan vaksin Hepatitis B (Twinrix). Imunisasi Hepatitis A dilakukan 2 kali, yaitu Vaksinasi dasar dan Booster yang dilakukan 6-12 bulan kemudian’.

“Imunisasi Hepatitis A dianjurkan bagi orang yang potensial terinfeksi seperti penghuni asrama dan mereka yang sering jajan diluar rumah” tambahnya”

Comments
One Response to “Vaksinasi Hepatitis A”
  1. yansengirlbert berkata:

    kalau sudah 14 tahun apakah masih ada dan bisa kambuh lagi kah . . ?

Tinggalkan komentar

  • Masukkan alamat email Anda untuk berlangganan blog ini dan menerima pemberitahuan tulisan-tulisan terbaru melalui email anda.

    Bergabung dengan 17 pelanggan lain
  • Increase Page Rank